Diberitakan melalui laman resmi Doktor Manajemen, Dosen Program Studi Doktor Manajemen Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY)  Prof. Dr. Heru Kurnianto Tjahjono,  menjadi salah satu presenter sekaligus reviewer di konferensi internasional IBIMA di Madrid Spanyol (13-14/11). Konferensi internasional dalam ruang lingkup bisnis ini dihadiri ratusan dosen, peneliti dan mahasiswa ilmu manajemen dan bisnis dari sejumlah Negara di Eropa seperti Spanyol, Portugis, Rumania, Bulgaria, Russia, Skotlandia, Belgia, Austria dll maupun di Asia seperti India, Tiongkok, Arab Saudi, Malaysia dan lainnya.

Prof. Dr. Heru Kurnianto Tjahjono menjelaskan  salah satu penelitiannya tentang persepsi keadilan dari sudut pandang karyawan difabel. Penelitian dengan judul “Study on Career Among Disabled Workers in Indonesia” merupakan penelitian hibah internal UMY . Hasil penelitian ini dinilai unik dan mengungkap fenomena yang menarik dalam konteks Indonesia sehingga banyak peserta bertanya dan berdiskusi tentang tema tersebut.

Bagi program Doktor Manajemen Universitas Muhammadiyah Yogyakarta, even konferensi internasional menjadi ajang pergaulan internasional yang bersifat akademik dalam rangka menjadikan program Doktor Manajemen UMY memiliki reputasi di tingkat internasional. Output konferensi internasional ini dalam bentuk prosiding yang terindeks pada database scopus.

Latest News