Program Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (PPs UMY) pada Sabtu (29/01) melaksanakan Kajian Al-Islam dan Kemuhammadiyahan (AIK) yang ketiga dalam Tahun Ajaran 2021/2022. Pada Kajian AIK kali ini PPs UMY dimoderatori oleh Dr. Hasse Jubba, M.A dengan pembicara Prof. Din Syamsuddin, M.A., Ph.D, Ketua PP Muhammadiyah 2005-2010 dan 2010-2015, dengan mengangkat tema “Islam & Politik Global : Benarkah Perang Antar Peradaban?”. Kajian AIK kali ini tidak berbeda dengan Kajian AIK PPs UMY sebelumnya yakni dilaksanakan secara online melalui Zoom Meeting dan bersifat wajib bagi seluruh mahasiswa Program Pascasarjana UMY.

Pada Kajian AIK PPs UMY kali ini, dihadiri oleh kurang lebih 317 peserta dari sepuluh program studi yang ada di PPs UMY.

Latest News