Program Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) menggelar acara “Yudisium Periode I TA 2021/2022, pada Senin, 6 September 2021. Adapun jumlah calon wisudawan berjumlah 99 orang, 98 orang  dari Magister dan 1 orang dari program Doktoral. Acara ini diadakan melalui Zoom meeting dan menghadirkan Rahmawati Husein, Ph.D sebagai narasumber acara Kuliah Akhir Studi. Tema Kuliah Umum yang diambil pada kali ini adalah “Kiprah Muhammadiyah Bagi Kemanusiaan Dunia”.

Berikut Wisudawan Terbaik Program Pascasarjana UMY:

  • Wisudawan Terbaik dan Cumlaude Program Magister Program Pascasarjana UMY : Indah Rizky Valiant; IPK 4.00 (Magister Keperawatan)
  • Wisudawan Terbaik dan Cumlaude Program Doktor Program Pascasarjana UMY : Dia Meirina Suri; IPK 3.76 (Doktor Politik Islam-Ilmu Politik)
  • Wisudawan dengan prestasi Tesis Terbaik : Hafiidz Fatich Rosihan (Magister Administrasi Rumah Sakit). Judul Tesis: “Pengaruh Gaya Kepemimpinan Kepala Ruang terhadap Motivasi Kerja dan Kinerja Perawat Ruang Rawat Inap di RSUD Panembahan Senopati Bantul”.
  • Wisudawan dengan prestasi Disertasi Terbaik: Dia Meirina Suri (Doktor Politik Islam-Ilmu Politik). Judul Disertasi: “Narasi Kebijakan dan Kebijakan Pengendalian Kebakaran Hutan dan Lahan di Provinsi Riau Tahun 2014-2016”.

Berikut Wisudawan Terbaik masing-masing Program Studi :

  1. Magister Ilmu Agama Islam : Evi Nurhayati;  IPK 3,88 (Cumlaude)
  2. Magister Manajemen : Brian Kiprop Ngetich; IPK 3,82 (Cumlaude)
  3. Magister Administrasi Rumah Sakit : Dr. Linaldi Ananta; IPK 3,85 (Cumlaude)
  4. Magister Ilmu Pemerintahan : Addin Khaerunnisa Juswil; IPK  3,93 (Cumlaude)
  5. Magister Keperawatan : Indah Rizky Valiant; IPK 4,00 (Cumlaude)
  6. Hubungan Internasional Program Magister : Yulia Rimapradesi; IPK 3,67 (Sangat Memuaskan)
  7. Hukum Program Magister : Izzy Al Kautsar; IPK 4,00 (Cumlaude)
  8. Doktoral Politik Islam-Ilmu Politik : Dia Meirina Suri; IPK 3,76 (Cumlaude)

 

Latest News